Total Ada 70 Peserta Festival Balon 2024 di Kota PekalonganTotal Ada 70 Peserta Festival Balon 2024 di Kota Pekalongan


bspradiopekalongan.com, KOTA PEKALONGAN – Pemerintah Kota Pekalongan kembali menyelenggarakan Festival Balon Hari Raya Idul Fitri 1445 H, yang akan digelar selama beberapa hari dimulai 13 – 17 April 2024.

Festival Balon Udara Kota Pekalongan yang terdiri dari 2 babak, yaitu babak penyisihan yang berlangsung di Lapangan Setono pada 13 April 2024 dan Lapangan Soko Duet pada 14 April 2024 sebelum Grand Final pada 17 April 2024 di Lapangan Mataram Kota Pekalongan.

Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid usai membuka Festival tersebut menjelaakan. Sebelum babak final untuk diambil 3 juara dari peserta terbaik Festival Balon Udara, para peserta mengikuti babak penyisihan selama dua hari di dua lokasi.

Menurut Walikota Aaf, para peserta patut mendapatkan apresiasi karena sangat kreatif yang luar biasa. Selain mampu menghadirkan corak Balon Udara yang sangat bagus-bagus, juga pada tahun ini diikuti peserta dari Kabupaten Wonosobo. Karena ikon Balon Udara di Jwa Tengah adalah Wonosobo dan Pekalongan.

Dijelaskan Walikota Aaf, dirinya mengajak kepada warga masyarakat untuk dapat berpartisipasi dalam Festival Tersebut. Selain bentuk nyata nguri-nguri (menjaga) tradisi, juga para peserta telah membantu pemerintah khuauanya dunia penerbangan.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Sabaryo Pramono menyebutkan. Pada Lebaran tahun 2024 ini total pesertanya mencapai 70 peserta dari Pekalongan dan Sekitarnya. 70 Peserta setelah mengikuti banak penyisihan, akan diambil 30 yang terbaik untuk dipilih menjadi 3 pemenang. Dan untuk tema pada Festival Balon ditahun ini sengaja dibebaskan agar muncul banyak ide dan krwatifitas dari para peserta. (Asm-01A)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *