bspradiopekalongan.com – Jajaran Polres Pekalongan Kota menyelenggarakan kegiatan Apel Gelar Pasukan dalam rangka Pengamanan Rangkaian Kegiatan Muktamar Sufi di Kota Pekalongan, berlangsung di Lapangan Mataram Kota Pekalongan, Jumat (25/8/2023). Setidaknya ada 1.500 personel gabungan yang disiagakan untuk pengamanan perhelatan kegiatan Skala Internasional tersebut.
Seperti diketahui, Kota Pekalongan ditunjuk menjadi tuan rumah gelaran Muktamar Sufi Internasional Tahun 2023 selama 4 hari mulai tanggal 28-31 Agustus 2023. Multaqo Sufi Al Alamy tahun 2023 merupakan penyelenggaraan yang ke dua kalinya. Pertama kali Multaqo Sufi Al Alamy atau Muktamar Sufi digelar pada tahun 2019 silam.
Kapolres Pekalongan Kota, AKBP A. Recky Robertho menyampaikan bahwa, apel gelar pasukan ini dilaksanakan untuk memastikan kesiapan pengamanan dalam rangka rangkaian kegiatan Muktamar Sufi Internasional di wilayah Kota Pekalongan bisa berjalan dengan aman, baik, dan kondusif. Menurutnya, pengamanan ini turut melibatkan jajaran TNI, Polri, Pemerintah Kota Pekalongan (Dinkes, Satpol PP, Damkar, Dinkes, PMI), Brimob Batalyon B Pelopor, jajaran kepolisian eks wilayah Pekalongan, hingga organisasi masyarakat.
AKBP Recky menyebutkan, kegiatan yang dibuka oleh Presiden RI, Joko Widodo ini terbagi menjadi beberapa titik di wilayah Kota Pekalongan yakni di Stadion Hoegeng, Kanzus Sholawat, untuk penginapan para tamu luar negeri di Hotel Shantika dan Howard Johnson, dan untuk tamu nasional menginap di rumah-rumah warga dan untuk pembukaan kegiatan Muktamar Sufi Internasional ini dilaksanakan di Hotel Sahid Mandarin. Oleh karena itu, melalui kegiatan apel ini untuk memastikan situasi dan kondisi keamanan di tengah masyarakat selama pelaksanaan kegiatan ini berlangsung berjalan kondusif.
Lanjut AKBP Recky menekankan kepada para personel pengamanan agar mengetahui secara pasti terkait cara bertindak, titik pengamanan, dan bertanggung jawab sesuai tupoksinya masing-masing. Usai apel dilaksanakan pengecekan persiapan personel gabungan, kendaraan taktis (rantis) hingga Tactical Floor Game (TFG). (Adm-01A)