bspradiopekalongan.com, KOTA PEKALONGAN – Bagi para pemudik yang melakukan perjalanan mudik menggunakan kendaraan roda dua atau lebih, tidak perlu risau saat mengalami kelelahan atau takut salah arah ketika melintasi Kota Pekalongan.
Pasalnya, banyak berdiri Posko Mudik Lebaran Idul Fitri tahun 2024 di Kota berjuluk Kota Batik tersebut. Salah satunya Posko Mudik Lebaran yang hadirkan Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (GP ANSOR) Kota Pekalongan yang menawarkan tempat istirahat, cofea break, tempat ibadah, terapy kesehatan dan dilengkapi P3K.
Kasatkorcab Banser Kota Pekalongan, Zainal Abidin dalam keteranganya Jum’at 5 April 2024 menjelaskan. Dalam menyambut Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriyah, jajaranya membuka Posko Mudik Lebaran untuk menyambut perjalanan saudara sebangsa setanah air yang melakukan perjalanan Mudik.
Dijelaskan Satkorcab Banser Kota Pekalongan, total menyediakan 4 Posko Mudik yang beroprasi 24 jam yang tidak hanya menawarkan pelayanan untuk disinggahi saja, melainkan siap memberikan informasi dan pelayanan ekstra untuk para pemudik.
Zainal Abidin menambahkan, sebanyak 500 personil Banser telah disiapkan untuk mengawal Posku Mudik lebaran 2024 di 4 posko mudik secara bergiliran dan ada yang berjaga posko dan tim khusus yang akan siaga untuk menjemput dan mengawal perjalan di Kota Pekalongan.
Adapun posko mudik lebaran PC GP Ansor Kota Pekalongan berlokasi :
1. Posko Asyuhada di Masjid Jami Asyuhada Jl. Pemuda Kota Pekalongan
2. Posko Alfairus di Masjid Jami’ Al Fairus Jl. Kota Pekalongan
3. Posko Bendo di Perempatan Bendo Buaran Jl. Urip Sumoharjo Kota Pekalongan, dan
4. Posko Syawalah di Kelurahan Krapyak Kota Pekalongan.
Lebih lanjut, Zinal Abidin menambahkan. Posko Banser tersebut petugas yang berjaga ada dari tenaga teknis dan relawan Nahdlatul Ulama Kota Pekalongan dan Jajaran Pengurus NU dan Banom lainya. (Adm-01A)
